5 Keistimewaan Menjadi Seorang Ibu

Menjadi Seorang Ibu

Menjadi seorang ibu bukanlah pekerjaan yang mudah. Banyak tanggung jawab yang harus dipikul. Seorang ibu tidak hanya soal membesarkan anak, tapi juga mendidiknya dengan baik. Para wanita harus bangga dengan hal ini, karena seorang pria yang kuat pun belum tentu bisa melakoni perannya sebagai ibu. Berikut lima keistimewaan menjadi ibu yang dilansir magforwomen.

1. Memberi kehidupan
Anda tidak hanya melahirkan tetapi Anda juga memberikan kehidupan kepada anak. Anda akan menyediakan segala sesuatu keperluan anak. Bahkan sampai menghilangkan ego serta keinginannya demi anak. Karena itu lah ibu sangat dimuliakan dan harus dihormati.

2. Membuat Anda menjadi baik dan istimewa
Setelah mempunyai anak, jiwa keibuan Anda akan keluar dengan alami. Meski Anda mungkin dulunya tomboi, saat menjadi ibu tentu ada perubahan sikap. Anda akan jadi lebih lembut, sabar, lebih respek dan ini lah yang membuat Anda menjadi baik serta istimewa.

3. Menghargai keajaiban kecil dalam kehidupan
Dengan hadirnya anak, Anda dapat menghargai semua keajaiban kecil kehidupan yang mungkin sering Anda abaikan. Kehidupan berlangsung lebih indah dengan kehadiran anak. Anda merasa diberkati dan menikmati semua kesenangan kecil kehidupan.

4. Menjadikan hidup lebih berarti
Menjadi seorang ibu adalah pekerjaan seumur hidup-sesuatu yang Anda tidak bisa berhenti. Walaupun anak Anda sudah dewasa Anda tetap bertanggung jawab dengan masa depannya. Kehidupan Anda akan lebih berwarna dan bermakna dengan memikul tanggung jawab sebagai ibu. Anda akan mendapat pelajaran kehidupan yang bisa membuat Anda menjadi lebih baik.

5. Menjadi ibu adalah penghargaan tersendiri
Ketika berperan sebagai ibu, Anda akan merawatnya dengan baik mulai dari memberi makan, menggantikan popok, mengajarinya membaca dan masih banyak lagi. Tidak ada yang lebih luar biasa selain bisa mengajari anak menjadi sosok yang baik dan berguna bagi masa depan. Tentu hal tersebut membanggakan dan tak bisa ditukar dengan uang.

6. Membuat Anda sempurna
Ini mungkin tampaknya klise, tapi itu benar. Menjadi ibu akan melengkapi Anda baik dari biologis dan emosional. Fungsi beberapa organ dalam tubuh akan berubah serta emosional Anda. Perubahan ini alami, menyehatkan dan melengkapi Anda sebagai manusia.

Menjadi ibu adalah pengalaman yang paling indah dan berharga dari kehidupan seorang wanita. Setiap wanita harus menerimanya dengan senang hati sehingga dapat menikmati peran sebagai ibu.

Artikel Lainnya :

loading...

Artikel Dunia Informasi Lainnya :

Scroll to top